Header Ads

menulislah dan Go Internasional

“percaya atau tidak tulisan saya udah go internasional dan udah dibaca lebih dari dua puluh negara ingin tahu bagai mana bisa terjadi simak lanjutan ceritanya”
tulisan go internasional



Menulis dan dunia menulis. sebenarnya saya kurang mengetahui tentang dunia kepenulisan sebab memang tidak mempunyai dasar menulis kecuali yang pernah di dapatkan dahulu ketika masih duduk di bangku sekolah.  Tentang dasar menulis sesuai EYD atau mengenai sastra.

Kata orang menulis itu bakat, hanya sebagian orang saja yang bisa menulis bagus dan tulisannya banyak dibaca orang. Kalau menurut saya menulis itu sebuah kebiasaan yang mungkin sudah dilakukan sejak pertama kali mengenal huruf, tentunya ketika itu saya tidak langsung menulis seperti sekarang ini melaikan hanya belajar menulis huruf dan angka. Lama-kelamaan menjadi dari belajar menulis huruf dan angka akhirnya belajar merangkai kata, tentunya ini bukan belajar sendiri banyak pihak yang membantu dari sekolah, guru, orang tua dan lingkungan sekitar.



Menulis juga pastinya sudah dilakukan oleh sahabat sejak kecil jugakan, pastinya mulai dari mencatat atau mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru di sekolah. mungkin juga sampai saat ini sahabat baca masih atau sedang menulis sesuatu.

Lalu timbul pertanyaan bagaimana dapat menulis dan dibaca orang-orang di luar negri ?

Ingin tahu caranya ……


Salah satu caranya dengan menulis di blog baik itu dari platfom blog gratis seperti blogspot.com, wordpres.com, blogdetik.com, dagdigdug.com dan lain-lain. Sebenarnya apa itu blog, menurut wikipedia adalah

Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.

Dari pengetian itu di ketahui bahwa blog dapat diakses oleh semua pengguna internet yang berarti dapat juga diakses dari pengguna internet di dalam ataupun diluar negri, sehingga tulisan yang diposting dalam blog dapat dibaca oleh semua orang asalkan blognya tidak dikunci hanya untuk orang-orang tertentu saja.


Bagaimana gampangkan untuk menjadi penulis yang go internasional, kalau masih gak percaya coba lihat statistik diblognya (yang kebetulan saya memakai blogspot.com)  pasti ada orang-orang dari negara lain yang ikut membaca tulisan blog kita.


lihat potongan gambar screenshoot diatas, ini adalah statistik gambar statistik dari blog ini, terlihat bahwa nomor satu atau yang paling banyak membaca dari indonesia. kedua Amerika hingga yang terakhir Hong kong. entah mereka mengerti dengan bahasa indonesia atau menggunakan google translet yang terkadang kurang cocok artinya dalam menterjemahkan tulisan dalam blog ini.

nah begitulah tulisan saya yang sudah go internasional, gampangkan ! 


sahabat juga bisa kok apa lagi kalau didukung dengan kemampuan bahasa asing yang baik pasti lebih banyak orang luar negri yang membacanya.


Oke selamat mencoba dan go internasional.
menulislah dan Go Internasional menulislah dan  Go Internasional Reviewed by sahabat baca on May 15, 2013 Rating: 5

1 comment

terima kasih sudah bersilahturahmi di blog ini
silahkan berkomentar di sini :

Recent Posts

Recent in Tech

3/Technology/post-list