Header Ads

antara waktu dan kesempatan


Pernahkah sahabat melakukan sesuatu yang seharusnya bisa dilakukan diwaktu lampau ?



Perasaan menyesal, ya persaan menyesal mungkin diantara kita pernah merasa perasaan itu. Entah sebab apa atau apa faktornya. Perasaan menyesal itu datang sebab sesuatu yang ingin diulang dimasa lalu agar bisa diulang namun apa daya waktu tak dapat diputar untuk datang kembali.


Namun waktu mungkin tak dapat diputar untuk dapat hadir yang kedua kalinya tapi ingat kesempatannya mungkin bisa datang lebih dari dua kali atau lebih untuk memperbaikinya.

Terkadang kita tidak dapat membedakan waktu dan kesempatan. Terkadang kita juga menyamakan waktu dan kesempatan. Padahal waktu dan kesemapatan itu berbeda, sebab waktu tak akan datang dua kali namun kesempatan dapat datang lebih dari sekali.

Mungkin kesempatan yang kita lakukan tidak bisa mendatangkan masa lalu tapi paling tidak kita sudah memperbaikinya dimasa sekarang dan menjadikannya sebagai pelajaran dimasa yang akan datang.

Bijaklah dalam menggunakan waktu sebab dia adalah teman yang tidak pernah ngaret selalu ada untuk kita, tak pernah menuntutmu begini begitu. Waktu juga teman yang tertutup tentang masa depan. Namun tertutup dia memberikan satu bocoran pada kita. “jika ingin melihat masa depanmu, lihatlah yang kamu perbuat hari ini, sebab bisa jadi gambaran masa depanmu mulai digambar hari ini”

Waktu dan kesempatan itu bisa datang bersamaan, mungkin kesempatan dapat datang berkali-kali namun waktu tak akan datang untuk yang kedua kalinya.

Menyesal itu adalah waktunya dan memperbaiki adalah kesempatannya


antara waktu dan kesempatan antara waktu dan kesempatan Reviewed by sahabat baca on November 05, 2013 Rating: 5

1 comment

  1. yup, setuju banget,,
    waktu ngga akan datang dua kali, tapi mungkin kesempatan akan datang berkali2,
    tinggal bagaimana kita memanfaatkan sebaik-baiknya waktu dan kesempatan itu.

    nice post sahabat :)

    ReplyDelete

terima kasih sudah bersilahturahmi di blog ini
silahkan berkomentar di sini :

Recent Posts

Recent in Tech

3/Technology/post-list